Oleh:Pepen Hermawan, ST., S.Pd.
Alkisah ada 2 orang yang mendaki sebuah gunung yang sangat tinggi,
hanya saja karena mereka berasal dari daerah yang berbeda, yang 1
berangkat dari sisi timur, sedang lainnya dari sisi barat.
Sepanjang perjalanan mereka mengalami pengalaman yang sangat berbeda,
karena yang dari sisi timur, lereng gunung sering dituruni hujan,
lereng relatif landai, pemandangan ke timur terlihat laut dan matahari
terbit, sore hari cepat sekali menjadi gelap, aneka binatang yang
ditemuipun adalah jenis hewan hutan tadah hujan yang subur dan hijau,
pakaian yang diperlukan lebih berupa pelindungan dari air
hujan.........
Sebaliknya yang berangkat dari sisi barat, udara cenderung gersang,
karena sisi barat yang merupakan padang pasir, lereng gunungpun
cenderung lebih terjal dan vertikal, pagi tidak pernah bisa melihat
matahari terbit, yang dialami hanya matahari terbenam saja, sore
terasa sangat panas, sehingga dia perlu pakaian pelindung terik
matahari dan panas menyengat, jenis hewan yang ditemui umumnya kambing
gunung dan lain-lain hewan gurun, air dan sungai sulit ditemui,
akibatnya harus sering berhemat air.............
Tetapi saat mereka bertemu dipuncak, segala sesuatu mencair menjadi
sama, kecuali hal minor yang sangat pribadi dan melekat ditubuh masing-
masing...............
Begitu pula dengan air yang sejak keluar dari mata air, mengalami
pengalaman yang beraneka macam, melalui sungai yang bermacam-macam,
banyak yang harus melewati pengairan sawah dan industri berbeda,
ditelan manusia dan hewan, tercampur kotoran atau sebaliknya berada
dalam cawan emas yang dipuja banyak orang, menguap menjadi awan dan
hujan ditempat lain, rumit sekali dan sangat ajaib, namun akhirnya
melebur jadi satu dalam lautan, praktis tiada lagi yang bisa
dibedakan................
Jadi apabila kita sering meributkan keyakinan kita atas sesuatu,
berarti kita cuma meributkan perjalanannya saja yang memang indah dan
ajaib, tetapi pasti bukan tujuan akhirnya. Bahkan sangat mungkin
selama ini kita yang sebenarnya tidak pernah sampai kepuncak
tertinggi, atau sampai kelautan samudra, tetapi sudah berani mengaku
tahu segalanya, dan memanfaatkan perbedaan serta ketidak tahuan orang
lain.............
Saat kita sadar, ternyata perjalanan hidup kita telah sampai pada
akhir hayat...............
0 komentar:
Posting Komentar